
malangartchannel.com – Berikut cara membuat kulit kebab di rumah.
Bahan:
– 200 gram tepung terigu
– 1/2 sdt garam
– 1/2 sdt baking powder
– 1/4 sdt gula pasir
– 50 ml minyak goreng atau secukupnya untuk membuat tepung jadi berbulir
– 150 ml air susu panas atau bisa di tambah kn sekiranya adonan belum kalis
Cara Membuat:
Langkah 1
Masukkan terigu, garam, baking powder, gula. Aduk rata.
Langkah 2
Masukkan minyak goreng dan aduk rata hingga tepungnya berbulir-bulir.
Langkah 3
Masukkan air susu panas, lalu uleni sampai adonan kalis, tidak keras, dan tidak lengket di tangan. Jika masih belum kalis, bisa tambahkan air susu panas.
Langkah 4
Bagi adonan menjadi bulat-bulat kecil sebanyak 15 buah, kemudian tutup dengan kain bersih. Tunggu sekitar 1 jam.
Langkah 5
Giling adonan sampai tipis dan lebar menyerupai kulit kebab. Lakukan terhadap 15 bulatan tadi.
Langkah 6
Kulit kebab siap digunakan. Tinggal panggang kulit itu di teflon tanpa menggunakan minyak.
Selesai.
Silakan menikmati kulit kebab dengan variasi di dalamnya. Bisa diisi daging, sayuran, sosis, dan lain sebagainya. (klm)